Setelah kamu memasukkan Megaxus ID dan Password maka kamu sudah dapat Log In kedalam AyoOke.
Setelah kamu berhasil login untuk pertama kalinya, maka kamu akan masuk ke bagian Avatar Option. Pilih "Buat Avatar" untuk melanjutkan ke tutorial AyoOke.
Di sinilah tempat kamu untuk memilih Character beserta Avatarnya mulai dari rambut, warna kulit, baju, celana, sepatu dan serunya lagi kamu juga bisa memilih Oke Room kamu sendiri (≧◡≦).
Setelah kamu menentukan semua Avatar dan memasukkan nickname, klik "Confirm" untuk lanjut ke bagian berikutnya.
Setelah kamu mendadani karakter kamu, kini saatnya untuk latihan di Rehearsal bersama ketiga juri AyoOke (!!˚☐˚).
Di sesi rehearsal ini kamu bisa memilih menggunakan / tidak menggunakan mic. Pilih "Gunakan Mic". Bila tidak ada mic lanjutkan rehearsal ini dengan memilih "Tidak menggunakan Mic"
Kamu bisa memeriksa hasil pengaturan mic kamu disini, garis suara akan bergetar bila ada suara yang masuk ke mic.
Jika kamu menggunakan mic maka kamu akan latihan bernyanyi dan jika tidak maka kamu akan latihan menari. Di bawah ini adalah contoh jika kamu menggunakan mic ♫♪♫( ´▽`).
Pilih "Change" yang ada di atas untuk mengganti mode Karaoke / Dance Mode yang akan kamu mainkan. Untuk memilih lagu pilih "Song Booking".

Untuk menyelesaikan rehearsal karaoke, pilih mode "Battle Karaoke" ~(˘▾˘)~.

Kalau sudah memilih mode karaoke jangan lupa booking lagunya, nyanyi naik-naik ke puncak gunung yuk~ o(≧口≦)o

Klik "Start" untuk memulai mode rehearsal, mari mulai ciaaooo~~ \(‾▿‾\) (/‾▿‾)/

Ikuti lirik dan irama lagunya, inilah awal mula para bintang menyanyi ♫♪♫( ´▽`)

Setelah selesai mode karaoke, mari kita lanjutkan ke rehearsal mode dance. Pilih mode "Battle Dance" untuk memulai.

Ikuti panah yang turun, cukup dengan arah panah kiri, bawah, kanan, dan space bar untuk memainkan mode rehearsal dance ini.

Setelah kamu menyelesaikan rehearsal mode karaoke dan dance, maka penilaian para juri pun akan muncul dan kamu bisa dapatkan barang spesial newbie + 2000 Star, buat karakter kamu tambah cakep ( ° -`ω´-)/
